Makna Idul Fitri – Bagi sebagian orang, Idul Fitri merupakan momen yang sangat spesial untuk bisa bertemu dengan keluarga, saudara, dan sahabat. Terlebih lagi bagi orang-orang yang jauh dari keluarga dan tidak jarang bertemu dengan mereka.
Meski banyak orang yang menyiapkan waktu, tenaga, dan uang untuk menyambut hari raya Idul Fitri, namun tak banyak yang tahu makna sebenarnya dari Idul Fitri. Nah berikut ini telah kami ulaskan mengenai makna Idul Fitri :
Meleburkan Dosa
Makna Idul Fitri yang pertama yaitu meleburkan dosa. Nah kata lebur ini mungkin mengingatkan Anda dengan istilah lebaran bukan? Memang benar, bahwa lebaran merupakan istilah Jawa yang memiliki makna lebar-lebur-luber-labur.
Lebar yaitu seseorang akan terlepas dari kemaksiatan. Lebur bermakna dosa, luber bermakna luber dari pahala, keberkahan dan rahmat Allah SWT. Sedangkan labor yaitu bersih karena orang yang benar-benar melaksanakan ibadah puasa hatinya akan dilabur menjadi putih bersih tanpa dosa.
Hari Kemenangan
Kemenangan merupakan suatu hal yang bisa Anda dapatkan setelah berhasil memperoleh sesuatu yang Anda ingikan. Nah, untuk meraihnya tentu tidaklah mudah. Terdapat perjuangan, pengorbanan, dan juga usaha yang harus Anda lakukan.
Sama halnya dengan hari raya Idul Fitri. Seusai melakukan puasa selama 30 hari penuh serta menghilangkan semua hal negatif maka umat muslim akan meraih kemenangan pada hari raya Idul Fitri.
Sebagai informasi tambahan, pada saat hari kemenangan tentu setiap umat muslim akan melaksanakan sholat ied dan mendengar khutbah. Nah, saat ini terdapat khutbah Idul Fitri 2022 pdf dalam bahasa Indonesia. Teks khutbah tersebut membahas tentang “Kuatkan Iman untuk Meningkatkan Imun” serta “Silaturahmi dalam Suasana Pandemi”
Kembali Menjadi Suci
Makna Idul Fitri selanjutnya yaitu dengan kembali menjadi suci. Kembali menjadi suci berartikan bahwa seseorang kembali bersih secara jiwa dan raganya. Karena, pada saat momen lebaran umat muslim akan saling memaafkan satu salam lain. Mulai dari orang tua, keluarga, dan juga sahabat.
Meminta maaf memang bisa dilakukan kapan saja tanpa menunggu lebaran, Namun, meminta maaf pada momen yang spesial ini akan memberikan makna yang begitu spesial. Dengan saling memaafkan, hati juga akan menjadi bersih dari segala dendam serta perasaan pahit lainnya.
Harapan dari meminta maaf ini yaitu semoga Anda dan orang sekitar mampu menjalani hari dengan lebih mudah tanpa ada beban kesalahan dari masing-masing individu. Oleh karena itulah mengapa saat Idul Fitri sangat penting bagi Anda meminta maaf kepada orang-orang disekitar.
Ungkapan Rasa Syukur
Lebaran menjadi momen yang sangat ditunggu oleh umat muslim. Setelah berpuasa selama satu bulan penuh, akan terdapat beberapa perubahan dalam setiap umat muslim. Menahan amarah, haus, lapar, dan hawa nafsu harus dilakukan selama satu bulan penuh.
Tentu saja dengan begitu umat muslim bisa melakukan instropeksi diri dengan merasakan beberapa kondisi yang berbeda dari kebiasaan sehari-hari.
Oleh karena itu, dengan datangnya Idul Fitri seharusnya membuat Anda merasa lebih bersyukur dengan segala yang Anda miliki. Makna ini akan menimbulkan perasaan untuk menghargai orang lain.
Itulah tadi beberapa ulasan mengenai makna Idul Fitri yang mungkin belum kita ketahui bersama. Semoga dengan adanya artikel ini mampu menambah wawasan Anda dan menambah iman kita semua. Amiin.
Sekian dulu artikel ini kami buat, terus dukung kami dengan membaca artikel-artikel terbaru lainnya and see you next artikel!